Minggu, 17 Februari 2013

Wisata Bedugul Bali

Wisata Puncak memang menjadi salah sau favorit para wisatawan Asing Maupun Lokal termasuk wisata Puncak yang ada di Bali ini yaitu Bedugul. Bedugul merupakan salah satu objek wisata yang berada di dataran tinggi Bali, disana anda bisa merasakan sejuk dan Indahnya pemandangan dataran tinggi Bali, hijau dan tidak ada asap atau polusi kendaraan yang mengganggu waktu liburan anda. Memangnya apa saja sih keunggulan dari Wisata Bedugul Bali ini ?

Wisata Bedugul Bali menawarkan berbagai objek wisata yang akan membuat anda ketagihan untuk mengunjungi nya, yang pertama adalah di Bedugul terdapat Danau yang bernama Danau Bratan, Danau tersebut terletak tepat di sebelah 'Candi Kuning' sebuah pura tempat peribadatan umat hindu di Daerah sana. Di Danau ini anda bisa menikmati berbagai macam rekreasi dalam cuaca yang 'dingin', selain itu dipinggiran danau ada beberapa kuliner maknyus juga penyewaan boat dan pancing.

Itu saja ? Tentu bukan, Wisata Bedugul Bali juga memiliki Taman Raya atau Kebun Raya yang mana di dalam nya terdapat hutan lindung yang begitu indah, kehijauan taman ini akan membuat anda 'terkagum'. Letak kebun raya ini pun berdekatan dengan Danau Bratan, dan di sepanjang perjalanan menuju kebun raya, anda akan menemukan banyak sekali penjual Strawberry. Sesampainya disana, anda akan dikenai tarif parkir, Rp. 6000 untuk Kendaraan Roda Dua, Rp. 4000 untuk Roda empat, dan 12.000 untuk Roda enam. Sedankan tiket masuk ke kebun raya perorang nya adalah Rp. 7000.

Kebun raya bedugul yang bernama Kebun Raya Eka ini juga memiliki museum 'jenis tanaman dan bunga' di dalamnya, dan anda bisa memasuki nya secara cuma-cuma, juga ada beberapa tempat bermain yang lumayan 'ekstrim' dan 'menarik' pasti nya. Kehijauan dan keasrian kebun raya ini akan membuat kejenuhan anda selama bekerja hilang begitu saja.

Tak hanya itu, Wisata Bedugul juga memiliki sebuah tempat wisata lainnya, yaitu tempat semacam kebun Strawberry, dimana disana anda bisa memetik strawberry langsung dari tumbuhan nya, dengan membayar dengan ketentuan pemilik nya. Tak hanya itu, bagi anda pencinta kuliner, anda juga bisa menikmati kuliner khas Bedugul, salah satunya adalah Sate Kelinci yang maknyus. Nah, bagaimana ? Apakah anda penasaran menikmati indahnya Danau dan Kebun Raya Bedugul Bali ? Jangan sia-siakan waktu liburan anda, berkunjunglah ke tempat wisata yang mebuat stress bekerja anda berkurang.